15 Maret 2021 | Studium Generale & Kuliah Umum
Tanggal: Jumat, 26 Februari 2021
Pukul: 08.00
Tempat: zoom meeting
Pada hari Jum’at tanggal 26 Februari 2021 telah dilaksanakan kegiatan berupa kuliah umum Kapita Selekta dengan tema: Jenjang Karir dan Profesi Keinsinyuran secara daring yang diisi oleh Prof. Ir. Suryo Purwono, MA.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng. dari PSPPI Fakultas Teknik UGM. Kuliah Kapita Selekta ini memang salah satu dari kurikulum khusus yang diberikan kepada mahasiswa DTETI sebagai salah satu upaya untuk membuka wawasan terhadap berbagai pengetahuan di luar disiplin ilmu keteknikan.
Dalam kuliah ini mahasiswa banyak diperkenalkan dengan propgram profesi keinsinyuran, di mana nantinya ini akan sangat berguna bagi mereka yang ingin terjun ke dalam bidang kerja terkait dengan profesi keteknikan. Kiranya materi ini sangat relevan diberika kepada para mahasiswa agar mengetahui secara mendasar akan arti penting profesi keinsinyuran dalam mendukung karier kelak di kemudian hari.
Setelah kurang lebih berlangsung selama 2,5 jam acara ditutup dan diakhiri oleh Ibu Dr. Silmi Fauziati. Tidak lupa beliau juga menyampaikan pesan-pesan kepada para mahasiswa supaya benar-benar mengetahui hak dan kewajiban sebagai sorang engineer, sehingga tidak beresiko dalam melaksanakan pekerjaan-pekerjaan terkait dengan keteknikan, karena ternyata apapun yang dilakukan atas dasar profesi harus memiliki lisensi yang legal.