22 Agustus 2016 | Prestasi Mahasiswa
Huawei Certificate Datacom Associate (HCDA) sebagai wujud kerjasama antara Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi (JTETI) Fakultas Teknik Universitas Gadjah Mada dengan PT Huawei Tech Investment (Huawei Indonesia). Pelatihan ini diperuntukkan untuk 100 mahasiswa pilihan melalui serangkaian roadshow seleksi di 3 perguruan tinggi yaitu UGM, ITB dan Tel-U.
HCDA dilaksanakan 7-14 Juni 2014 di Pusat Pelatihan STEI ITB -Huawei Bandung dan Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional, Jakarta. Adapun dari pelatihana tersebut diambil top 10 student yang diumumkan di Ceremonial Inagurasi Huawei Certificate Datacom Associate (HCDA) yang dilangsungkan di Student Training di ICT Centre (Pustiknas)-Jakarta, 13 Juni 2014.
Dalam kegiatan tersebut, JTETI menempatkan wakilnya 3 wakilnya di top 10 student yaitu SUMADIANTO EKA PUTRA, DARYUS CHANDRA, SYUKRON ABU ISHAQ ALFAROZI. Selain ketiganya, ada satu lagi wakil UGM (Ilkom) yang berhasil masuk top 10 student. Lebih membanggakan lagi ketika wakil kita SUMADIANTO EKA PUTRA menjadi peringkat teratas di top 10 student. Berikut daftar top 10 student di HCDA student training