JTETI FT UGM Juara 1 Lomba Pemrograman PLC Tingkat Nasional di ITB

22 Agustus 2016  |    Prestasi Mahasiswa

Tim Jurusan Teknik Elektro dan Teknologi Informasi UGM berhasil menjadi juara 1 di ajang LOMBA MAHASISWA TINGKAT NASIONAL KE 5 PEMROGRAMAN LADDER PLC (PROGRAMMABLE LOGIC CONTROLLER) yang diselenggarakan di Bandung (ITB) pada 22-24 Mei 2014. Lomba PLC Tahun 2014 mengambil tema "“Pemantapan Kompetensi Sumber Daya Manusia Nasional di Bidang Otomasi”.

Pada tahun ini, panitia lomba PLC 2014 bekerjasama dengan Siemens sehingga dalam pelaksanaan lombanya menggunakan PLC Siemens S7 1500 dengan program TIA Portal v12. Lomba tersebut diikuti sekitar 163 peserta dimana 40 tim melaju ke babak final.

Berkompetisi bersama 40 tim lainnya di babak final, akhirnya tim JTETI UGM yang beranggotakan Fajarsasi Sugiarta (2011) dan Timotheus Steven (2011) berhasil memenangkan lomba dan meraih gelar sebagai JUARA I.

Selamat kepada tim JTETI UGM semoga dapat memepertahankan prestasi di ajang dan kompetisis PLC selanjutnya



Chat Bot